TRIBUNWOW.COM – PSIM Yogyakarta semakin dekat susul PSS Sleman dan Persis Solo ke Liga 1, ini skemanya, Brajamusti cek.
Dilansir TribunWow.com, PSIM Yogyakarta perkasa dalam tiga laga terkini di babak 8 besar Liga 2 2024/2025.
Tim kebanggaan Brajamusti itu mampu bukukan 3 kali kemenangan atau 3 kali win streak di babak 8 besar.
Menang 1-0 di laga perdana kontra Deltras FC di markas sendiri berkat gol tunggal dari Rafinha.
Baca juga: PSIM Yogyakarta Dipaksa Bhayangkara FC Nangis di Kandang, Brajamusti-Mident Beri Respon Mengejutkan
Di laga kedua, pertandingan berat harus dilakonu PSIM Yogyakarta.
Laskar Mataram harus bertandang ke markas PSPS Pekanbaru di pekan kedua babak 8 besar.
Di luar dugaan, anak asuh Erwan Hendarwanto itu kembali catat kemenangan dengan skor 1-0.
Satu-satunya gol pembungkam tuan rumah PSPS Pekanbaru dicatat oleh Rafinha.
Terkini, PSIM Yogyakarta kembali berhasil menumbangkan lawannya di depan para Brajamusti.
PSIM Yogyakarta berhasil meraup 3 poin seusai menumbangkan Persiraja Banda Aceh berkat catatan gol yang dibukukan oleh Rafinha dan Savio Sheva.
Dengan kemenangan itu, PSIM Yogyakarta tinggal membutuhkan 4 poin untuk memastikan diri lolos ke final Liga 2 2024/2025 sekaligus promosi ke gelaran Liga 1 2025/2026 mendatang.
Seperti diketahui, berbeda dengan format sebelumnya yang terus bakal diadu hingga tiket final dan dua finalis lolos ke Liga 1 otomatis.
Di musim ini, sejak babak 8 besar, dua tim dari dua grup berbeda yang sukses menduduki posisi teratas otomatis ke final Liga 2 dan berhak lolos otomatis ke Liga 1.
Kemudian, dua tim peringkat kedua terbaik bakal memperebutkan juara ketiga dan satu tiket promosi secara otomatis.
Sebagai informasi, klasemen sementara Grup X dipimpin oleh PSIM Yogyakarta dengan raihan 9 poin dari 3 pertandingan.
Disusul di posisi kedua ada Deltras FC yang berhasil bukukan 3 poin dari 3 pertandingan.
Catatan poin Deltras FC sama dengan PSPS Pekanbaru yang berada di posisi ketiga dan disusul Persiraja Banda Aceh di posisi keempat.
Di sisi lain pelatih PSIM Yogyakarta, Erwan Hendarwanto mengaku tak mau terlalu berpikir jauh meski memiliki asa paling besar untuk mendapatkan satu tiket otomatis ke Liga 1.
Mengingat, pada pekan berikutnya, PSIM Yogyakarta masih harus berjibaku kontra Persiraja Banda Aceh.
“Jadi berjarak empat poin bukan sesuatu yang mudah. Perjalanan masih berat dan panjang. Semua bisa terjadi. Saya nggak mau bicara Liga 1 tapi per match,” ujarnya saat konferensi pers.
Baca juga: Skenario Mudah PSIM Yogyakarta ke Final Liga 2 dan Promosi ke Liga 1: Butuh 4 Poin dari 3 Laga
Erwan mengakui, dengan catatan hattrick kemenangan di babak 8 besar, kans timnya lolos ke Liga 1 terbuka lebar.
Meski begitu, ia dan anak asuhnya tak mau jumawa karena saat ini mereka memang masih belum sah lolos ke Liga 1.
“Peluang lebih besar. Nasib kita masih di Liga 2. Jangan bicara Liga 1 dulu tapi bicara bagaimana kita menuju ke Liga 1,” imbuhnya.
Apabila PSIM Yogyakarta benar adanya berhasil lolos, maka dipastikan, Laskar Mataram bakal kembali bereuni dengan dua tim Mataram lainnya yakni PSS Sleman dan Persis Solo.
Dengan catatan, PSS Sleman dan Persis Solo bertahan di Liga 1 dan tak terdegradasi ke Liga 2 musim depan.
Hal itu tak terlepas dari posisi PSS Sleman dan Persis Solo yang masih rawan dari zona degradasi.
(TribunWow.com/Adi Manggala S)
Baca Berita Menarik Lainnya di Google News