KOMPAS.com – Hong Kong terus memperkuat posisinya sebagai destinasi wisata ramah muslim dengan meningkatkan berbagai fasilitas dan layanan yang memenuhi kebutuhan wisatawan muslim.
Dengan semakin banyaknya hotel bersertifikat Crescent Rating (CR) dan bertambahnya jumlah restoran bersertifikat halal, wisatawan muslim kini dapat menikmati perjalanan yang lebih nyaman dan menyenangkan di Hong Kong.
Sebagai info, Crescent rating adalah organisasi penelitian yang berfokus pada perjalanan halal yang bermarkas di Singapura.
Baca juga: Jalan-jalan ke Sai Kung Town, Kota Nelayan Hong Kong yang Tidak Amis
Salah satu upaya utama yang dilakukan oleh Hong Kong Tourism Board (HKTB) adalah mendorong lebih banyak hotel untuk mengikuti program akreditasi Crescent Rating.
Hingga Februari 2025, sebanyak 52 hotel di Hong Kong telah berhasil mendapatkan peringkat dari Crescent Rating, berdasarkan ketersediaan fasilitas ramah muslim yang mereka tawarkan.
Selain hotel, jumlah restoran bersertifikat halal juga mengalami peningkatan signifikan.
Sejak peluncuran inisiatif ramah muslim oleh HKTB pada Juni 2024, jumlah restoran bersertifikat halal yang diakreditasi oleh Incorporated Trustees of the Islamic Community Fund of Hong Kong telah meningkat dari 100 menjadi 153 restoran.
Peningkatan ini memberikan lebih banyak pilihan kuliner halal bagi wisatawan muslim yang berkunjung ke Hong Kong.
Dampak wisata ramah muslim bagi pariwisata Hong Kong
Upaya ini terbukti berhasil menarik lebih banyak wisatawan muslim ke Hong Kong, terutama dari Indonesia dan Malaysia.
Data menunjukkan peningkatan signifikan dalam jumlah kunjungan wisatawan dari Indonesia sebesar 43 persen dan dari Malaysia sebesar 50 persen per tahun.
Baca juga: Enam Anak Panda Sulap Nasib Objek Wisata di Hong Kong
Angka ini mencerminkan minat yang semakin besar dari masyarakat muslim untuk mengunjungi Hong Kong.
Melihat tren ini, semakin banyak bisnis lokal yang mulai mengadopsi fasilitas ramah muslim guna menarik lebih banyak pengunjung dari pasar muslim global.
Hal ini diharapkan dapat memperkuat posisi Hong Kong sebagai salah satu destinasi wisata utama bagi wisatawan muslim di Asia.
Upaya tingkatkan layanan ramah muslim
HKTB juga bekerja sama dengan pemangku kepentingan di industri pariwisata untuk meningkatkan pemahaman tentang kebutuhan wisatawan muslim.
Program pelatihan dan bimbingan dalam proses akreditasi terus dilakukan untuk meningkatkan kualitas layanan di berbagai sektor pariwisata.
Langkah ini bertujuan untuk memastikan bahwa wisatawan muslim mendapatkan pengalaman yang lebih baik selama berkunjung ke Hong Kong.
Menurut Liew Chian Jia, Regional Director of Southeast Asia, HKTB, perkembangan positif ini mencerminkan komitmen Hong Kong dalam menyediakan pengalaman berkualitas tinggi bagi wisatawan muslim.
“Lebih banyak tempat wisata, restoran, dan hotel kini telah mendapatkan akreditasi, menunjukkan antusiasme Hong Kong ini dalam menarik lebih banyak wisatawan muslim di tahun-tahun mendatang,” kata dia dalam rilis yang Kompas.com terima, Kamis (27/2/2025).
Komitmen untuk pariwisata ramah muslim
HKTB tetap berkomitmen untuk memperluas pasar wisata muslim, terutama dari Indonesia dan Malaysia.
Dengan terus berkolaborasi dengan sektor perhotelan dan industri makanan dan minuman (F&B), Hong Kong bertekad untuk menciptakan lingkungan yang diterima semua wisatawan.
Wisatawan muslim yang berencana mengunjungi Hong Kong dapat mengakses Laman Perjalanan Muslim HKTB (discoverhongkong.com/id/explore/muslim-travel.html) untuk mendapatkan informasi terbaru mengenai fasilitas dan layanan ramah muslim di Hong Kong.
Baca juga: Spot Gowes Syahdu di Hong Kong, Bendungan Plove Cove Reservoir
Halaman ini akan terus diperbarui dengan daftar tempat wisata, restoran, dan hotel yang telah mendapatkan akreditasi ramah muslim.
Dengan inisiatif yang terus berkembang dan meningkatnya dukungan dari berbagai pihak, Hong Kong semakin memantapkan diri sebagai destinasi utama untuk wisata halal di kawasan Asia.
Diharapkan, langkah-langkah ini dapat semakin menarik lebih banyak wisatawan muslim dan memberikan pengalaman liburan yang nyaman dan tak terlupakan di Hong Kong.