GridOto.com – Toyota Agya kini hadir dengan varian Stylix, perbedaannya dengan Toyota Agya 1.2 G CVT biasa bikn kaget.
Pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025, Toyota hadirkan dua varian baru pada keluarga Toyota Agya (13/2).
Seperti Toyota Agya GR Sport kini hadir dengan varian Non-Premium Spec yang harganya lebih terjangkau.
Dibanderol mulai dari Rp 236,9 juta, Toyota Agya GR Sport Non-Premium menawarkan semua sensasi GR Sport meski kehilangan fitur seperti Wireless Charger dan scuff plate.
Tidak cuma GR Sport, Toyota Agya biasa juga mendapatkan varian baru bernama Stylix.
Baca Juga: Toyota Agya Bikin Heboh Warga Sekitar Masjid, Benda Hitam Terbang dari Dalam Kabin
Stylix ini sebenarnya adalah update terbaru dari Toyota Agya 1.2 G CVT with GR Parts.
Dibangun dari Agya 1.2 G, varian Stylix bisa dibedakan dari body kitnya yang nyentrik.
Kit body dari Toyota Gazoo Racing tersebut mempercantik bumper depan, belakang, dan side skirt.
Secara desain, kit body ini mendapatkan ubahan styling yang cukup subtil bila dibandingkan sebelumnya.
Namun seperti sebelumnya, kit body ini menunjukkan bahwa Toyota Gazoo Racing juga hadir di mobil-mobil standar.
Baca Juga: Punya Varian Stylix, Update Harga Semua Tipe Toyota Agya Februari 2025
Selebihnya, Toyota Agya Stylix 1.2 G masih sama seperti Agya 1.2 G lainnya termasuk mesin tiga silinder 1.198 cc dan transmisi CVTnya.
Fiturnya juga sama seperti varian 1.2 G CVT standar dan 1.2 G, dan mendapatkan layanan T-Care Lite.
Setidaknya Agya varian ini juga bisa ditambahkan Dashcam, Premium Horn, dan kamera mundur sebagai aksesoris tambahan.
Toyota membanderol mobil baru Toyota Agya 1.2 G Stylix mulai dari Rp 200,6 juta.